Minggu, 10 Oktober 2010

Mudah dan Cepat Belajar Baca Tulis Al-Qur`an

“Awalnya saya putus asa mengajarkan anak saya yang berumur 9 tahun untuk membaca dan menulis Al-Qur`an. Namun, setelah bertemu seorang ustadz yang memberikan metode ini, alhamdulillah anak saya senang mempelajarinya,” ungkap Siti Munawarah. Ibu Rumah Tangga asal Jakarta ini menjelaskan tentang manfaat besar yang diperolehnya dari buku 30 Menit Belajar Membaca & Menulis Al-Qur`an karya Muhammad Rifa’I. Di dalam buku ini terdapat metode latihan membaca dan menulis selama 30 menit per halaman. Si anak tidak mengharuskan hafal huruf hijaiyah lebih dahulu.


30 menit ini memberikan waktu yang ideal kepada anak, yaitu tidak memakan waktu yang lama, tapi cukup efektif sehingga anak tidak jenuh. Pasalnya, waktu sangat berpengaruh kepada tingkat konsentrasi anak. Langkah pertama yang diajarkan di dalam buku ini ialah mengenalkan huruf berfathah, berdhamah, dan berkasrah. Kemudian belajar menulis. Masing-masing memiliki waktu 15 menit.
Langkah keduanya, mengenalkan huruf ber-tanwin yang didahului pengenalan huruf hijaiyah bersambung. Selanjutnya, mengenal huruf ber-sukun yang diikuti latihan memisahkan huruf yang terangkai. Kemudian, meningkat ke pelajaran huruf ber-tasydid yang diikuti latihan merangkai huruf yang terpisah, dan diakhiri dengan mengenal huruf mad, yaitu huruf-huruf yang dibaca panjang.
Buku terbitan QultumMedia ini memberikan jalan mudah bagi anak dan umat Islam yang merasa kesulitan belajar baca tulis Al-Qur`an. Metode ini tidak akan mengganggu kesibukan, karena dikonsep menurut timing yang sesuai.
Selain metode belajar, buku ini juga dilengkapi Al-Qur`an Juz Amma agar pelajar bisa langsung praktik di dalam membaca Al-Qur`an tanpa harus mengambil mushaf Al-Qur`an. Insya Allah, dengan niat ikhlas untuk belajar, Allah akan membukakan hati Anda untuk mempelajari kitab-Nya.

Selamat belajar!

sumber naskah & foto:qultummedia.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar